Majelis Guru Bersama Murid Kelas VI  Tahun Ajaran 2023/2024 /Foto(Hsu)

Tanjabtim,Rodaberita.Id -Sekolah Dasar Negeri 073/ X Bandar Jaya Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung Jabung Timur melaksanakan Pelepasan Siswa/i kelas VI Tahun Ajaran 2023/2024.Kamis 13 Juni 2024.

Jasmani S.Pd ketua Panitia pelaksana dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh undangan yang hadir.

Dalam sambutan tersebut ia mengucapkan selamat kepada seluruh Siswa/i kelas VI yang telah Lulus.

” Untuk anak kelas VI bapak ucapkan selamat atas kelulusan kalian dan semoga dapat melanjutkan apa yang telah di cita-citakan.

Selanjutnya ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia serta kepada Orang Tua para Siswa/i Sekolah Dasar 073 Bandar Jaya terutama para Wali Murid kelas VI yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

” Semoga atas kebaikan Wali Murid semua yang telah mensupport dapat imbalan kebaikan dari Allah SWT.

” Selama 6 tahun dalam mendidik, kami bersama seluruh Dewan Guru apabila ada salah dan khilaf mohon maaf begitu juga sebaliknya atas salah dan khilaf para murid sudah kami maafkan.”Tutupnya.

Ditempat yang sama Sumardi selaku Ketua komite SD Negeri 073/X Bandar Jaya dalam sambutannya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh Panitia,para wali Murid dan seluruh Majelis Guru SDN 073 Bandar Jaya.

Atas nama wali murid mengucapkan terimakasih atas kerja samanya yang sama-sama bahu membahu dalam mensukseskan kegiatan ini.

” Terimakasih atas dukungan Bapak Ibu Wali Murid kelas VI seluruhnya dan para seluruh majelis guru.

” Apabila ada kekhilafan dan kesalahan kami mewakili selaku Wali Murid mengucapkan mohon maaf.

” Kami juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh Majelis Guru atas didikannya selama di sekolah ini.

Selanjutnya Ketua Komite juga berpesan kepada Orang tua Murid yang anaknya telah lulus ini, agar kiranya dapat melanjutkan kejenjang sekolah berikutnya dan apabila ada kendala jangan segan-segan untuk Sharing kepada kami.”Tutupnya.

Dalam kesempatan itu perwakilan Orang tua Wali Murid, anaknya telah lulus yang diwakilkan oleh Suwarno Santoso mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT,atas kelulusan putra putrinya pada sekolah ini.

” kepada seluruh Majelis Guru yang telah mendidik anak kami,tentunya anak kami terdapat kesalahan,kami selaku orang tua mengucapkan mohon maaf.

“Semoga jasa yang telah diberikan kepada anak kami dapat imbalan oleh Allah.” Tambahnya.

” Kami tidak dapat memberikan apa-apa namun kami sampaikan semoga ilmu serta didikan para Guru mendapat kebaikan dan dibalas oleh Allah SWT.”Tutupnya.

Pada kesempatan itu Kepala sekolah SDN 073 Bandar Jaya,Muzammil S.Pd dalam sambutannya juga mengucapkan terimakasih kepada para seluruh panitia dan para undangan yang hadir.

Selanjutnya ia menjelaskan bahwa setelah melaksanakan ujian akhir sekolah beberapa Minggu yang lalu ia ucapkan Alhamdulillah dan ucapakan selamat atas kelulusan Siswa/i Kelas VI sebanyak 18 Orang yang telah lulus 100% dan mendapat hasil Nilai yang memuaskan.

“Selamat karena telah lulus dalam menempuh pendidikan disekolah ini dan semoga kelak dapat melanjutkan kejenjang sekolah lebih tinggi.”Jelasnya.

” Kami mohon maaf apabila tidak dapat memberikan yang lebih dalam mendidik, karena itu semua dalam keterbatasan kami.

Dalam kesempatan itu Kepala Sekolah bersama Majelis Guru berpesan meski telah selesai menempuh pendidikan di Sekolah ini harapannya harus tetap melanjutkan kejenjang lebih tinggi dan tetap rajin dalam belajar dalam menuntut ilmu agar semua yang di cita-citakan dapat tercapai sehingga menjadi orang yang berguna dan sukses.”Pesannya.

” Kami serahkan kembali anak didik ini dan kami berharap dapat melanjutkan pada tingkat selanjutnya.”Tutup Kepsek.

(Kepala Redaksi Rodaberita.Id)

Baca juga:  Ciptakan Pilkada Damai, Kadis Kominfo Kerinci Himbau Masyarakat Gunakan Sosmed Dengan Bijak